Rabu, 05 Juni 2024

KABUPATEN PADANG LAWAS PROVINSI SUMATERA UTARA

 

KABUPATEN PADANG LAWAS

PROVINSI SUMATERA UTARA

Orientasi

Padang Lawas (disingkat Palas) adalah salah satu kabupaten yang berada di provinsi Sumatra Utara, Indonesia. Kabupaten ini adalah hasil pemekaran dari Kabupaten Tapanuli Selatan. Kabupaten Padang Lawas resmi berdiri berdasarkan Undang-Undang Republik Indonesia Nomor: 38 Tahun 2007, tepatnya pada tanggal 10 Agustus 2007, bersamaan dengan dibentuknya Kabupaten Padang Lawas Utara, menyusul RUU yang disetujui pada 17 Juli 2007.

Ibu kota kabupaten ini adalah Sibuhuan. Kepala daerah yang pertama kali memimpin di Kabupaten Padang Lawas adalah Ir. Soripada Harahap, sebagai penjabat bupati.

Sejarah Singkat Kabupaten Padang Lawas

Kabupaten Padang Lawas adalah salah satu kabupaten di Provinsi Sumatera Utara yang beribukota di Sibuhuan. Kabupaten Padang Lawas merupakan pemekaran dari Kabupaten Tapanuli Selatan atas Undang-Undang Nomor 38 Tahun 2007. Kabupaten Padang Lawas terletak antara 0° 57’8” – 1° 32’56” Lintang utara dan 99° 25’7” – 100° 11’1” Bujur timur.

Dari sisi administrasi pemerintahan, saat ini kabupaten padang lawas terdiri dari 12 ( dua belas ) kecamatan, 303 desa, 1 kelurahan dan jumlah penduduk 223.480 jiwa dengan luas wilayah 4.229,99 km2, yaitu :

1.        Kecamatan Sosopan, Ibu Kotanya Sosopan yang terdiri dari 22 desa

2.     Kecamatan Ulu Barumun, Ibu Kotanya Paringgonan yang terdiri dari 15 desa dengan luas wilayah 241,37 km²

3.     Kecamatan Lubuk Barumun, Ibu Kotanya Pasar Latong yang terdiri dari 24 desa dengan luas wilayah 300,23 km²

4.   Kecamatan Barumun, Ibu Kotanya Sibuhuan yang terdiri dari 40 desa dan 1 kelurahan denganluas wilayah 242,10 km²

5.        Kecamatan Barumun Tengah, ibu kotanya binanga yang terdiri dari 77 desa dengan luas wilayah 1.075,27 km²

6.       Kecamatan Huristak, Ibu Kotanya Huristak yang terdiri dari 29 desa dengan luas wilayah 357,65 km²

7.        Kecamatan Sosa, Ibu Kotanya Ujung Batu yang terdiri dari 39 desa dengan luas wilayah 611,85 km²

8.    Kecamatan Batang Lubu Sutam, Ibu Kotanya Pinarik yang terdiri dari 28 desa dengan luas wilayah 586,00 km²

9.    Kecamatan Huraja Tinggi, Ibu Kotanya Panyabungan yang terdiri dari 31 desa dengan luas wilayah 408,00 km²

10.  Kecamatan Aek Nabara Barumun, Ibu Kotanya Aek Nabara, pemekaran dari Kecamatan Barumun Tengah

11.    Kecamatan Barumun Selatan, Ibu Kotanya Batang Bulu, pemekaran dari Kecamatan Barumun.

Kabupaten padang lawas meiliki batas – batas wilayah dengan kabupaten tetangganya sebagai berikut:

1.      Sebelah Utara Berbatasan Dengan Kecamatan Padang Bolak, Kecamatan Halongonan, Kecamatan Simangambat, Kabupaten Padang Lawas Uatara

2.        Sebelah Timur Berbatasan Dengan Kabupaten Rokan Hulu, Propinsi Riau

3.   Sebelah Selatan Berbatasan Dengan Kecamatan Siabu – Kabupaten Mandailing Natal, Dan Kabupaten Pasaman – Propinsi Sumatera Barat

4.        Sebelah Utara Berbatasan Dengan Kecamatan Gunung Malintang – Kabupaten Mandailing Natal, Kecamatan Sayur Matinggi Dan Kecamatan Batang Angkola Kabupaten Tapanuli Selatan.

Topologi dan Klimatologi

Secara umum Kabupaten Padang Lawas memiliki iklim tropis dengan suhu rata-rata antara 14-36 °C. Berdasarkan ketinggian wilayahnya, Kabupaten Padang Lawas berada pada ketinggian (altitude) 915m di atas permukaan laut (dpl). Pada tahun 2007, Kabupaten Padang Lawas memiliki rata-rata curah hujan 167 mm/tahun dengan rata-rata curah hujan 167 mm/bulan. Curah hujan di Kabupaten Padang Lawas dalam kurun waktu 5 (lima) tahun terakhir (2003-2007), yaitu curah hujan tertinggi terjadipada tahun 2006 yaitu 2.014 mm/tahun dengan rata-rata curah hujan 168 mm/bulan. Sementara curah hujan yang terendah terdapat pada tahun 2004 yaitu 1.865 mm/tahun dengan rata-rata curah hujan 155 mm/bulan.

Pemerintahan

Daftar Bupati

Daftar Bupati Padang Lawas

No

Bupati

Mulai menjabat

Akhir menjabat

Prd.

Ket.

Foto

Wakil Bupati



Soripada Harahap

2007

2009



1



Basyrah Lubis

2009

2012

1



Ali Sutan Harahap

2



Ali Sutan Harahap

12 April 2012

10 Februari 2014



10 Februari 2014

10 Februari 2019

2

[4]


Ahmad Zarnawi Pasaribu

10 Februari 2019

Non-Aktif
sejak 25 November 2021

3
(
2018)

[5]



Ahmad Zarnawi Pasaribu




(Plt)


Tidak ada

Kecamatan

Daftar kecamatan dan kelurahan di Kabupaten Padang Lawas

Kabupaten Padang Lawas terdiri dari 17 kecamatan, 1 kelurahan, dan 303 desa dengan luas wilayah mencapai 3.892,74 km² dan jumlah penduduk sekitar 257.434 jiwa (2017) dengan kepadatan penduduk 66 jiwa/km². Berikut 17 kecamatan dalam wilayah Kabupaten Padang Lawas;

1.        Aek Nabara Barumun

2.        Barumun

3.        Barumun Barat

4.        Barumun Baru

5.        Barumun Selatan

6.        Barumun Tengah

7.        Batang Lubu Sutam

8.        Huristak

9.        Huta Raja Tinggi

10.    Lubuk Barumun

11.    Sihapas Barumun

12.    Sosa

13.    Sosa Julu

14.    Sosa Timur

15.    Sosopan

16.    Ulu Barumun

17.    Ulu Sosa

Arkeologi

Situs arkeologi Padang Lawas terletak sebagian di kabupaten ini. Mencakup daerah sekitar 1.500 km², situs arkeologi ini meliputi Kecamatan Barumun, Kecamatan Barumun Tengah, dan Kecamatan Sosopan sampai ke Kabupaten Padang Lawas Utara.

Pariwisata

Tempat Wisata Alam & Budaya

Di Kabupaten Padang Lawas banyak terdapat potensi wisata khususnya wisata–wisata alam dan wisata budaya. Potensi–potensi ini belum sempat dikelola oleh pemerintah secara maksimal. Beberapa tempat Wisata di Kabupaten Padang Lawas antara lain sebagai berikut:

1.    Pemandian Aek Siraisan di Siraisan, Kecamatan Ulu Barumun

2.    Pemandian Aek Milas di Paringgonan, Kecamatan Ulu Barumun

3.    Makam Oppu Parmata Sapihak di Desa Binabo, Kecamatan Barumun Baru

4.    Danau Gayambang di Ujung Batu, Kecamatan Sosa

5.    Candi Sipamutung di desa Siparau, Kecamatan Barumun Tengah

6.    Candi Tandihat di Desa Tandihat, Kecamatan Barumun Tengah

7.    Candi Sangkilon di desa Sangkilon, Kecamatan Lubuk Barumun

8.    Gua Liang namuap, desa Prapat Kecamatan Ulu Sosa

9.    Pemandian Aek Hapung, Desa Hapung, Kecamatan Ulu Sosa

 

----- ooooo oOo ooooo -----

Sumber : Google Wikipedia

 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

KABUPATEN ASAHAN PROVINSI SUMATERA UTARA

    KABUPATEN ASAHAN PROVINSI SUMATERA UTARA Orientasi Asahan ( Jawi : اسهن ) adalah sebuah kabupaten yang terletak di provinsi S...